Tinjau Vaksinasi Massal Serentak, Kapolda Kalteng Targetkan 150 Dosis 

    Tinjau Vaksinasi Massal Serentak, Kapolda Kalteng Targetkan 150 Dosis 

    PALANGKA RAYA - Guna mempercepat akselerasi vaksinasi Covid-19 di provinsi dengan sebutan Bumi Tambun Bungai, Polda Kalteng kembali melaksanakan vaksinasi yang bertempat di Kantor Kelurahan Menteng Jalan Yos Sudarso III No. 01 Kota Kota Palangka Raya, Jum'at (11/3/2022) pukul 10.30 WIB.

    Vaksinasi kali ini ditinjau langsung oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si., didampingi sejumlah pejabat utama Polda Kalteng serta turut hadiri Danramil 01 Pahandut Mayor Inf. Rudianto dan Lurah Menteng Rossalinda Rahmanasari, S.STP.

    Kegiatan tersebut juga ditinjau langsung oleh Kapolri Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si secara virtual.

    Dalam kesempatan tersebut Kapolda Kalteng melalui Kabidhumas Kombes Pol. K. Eko Saputro, S.H., M.H. menyampaikan, pada pelaksanaan vaksinasi hari ini pihaknya menargetkan sebanyak 150 dosis, baik dosis satu, dua, dan tiga.

    "Selain meninjau, Kapolda juga menyempatkan diri untuk memberikan tali asih berupa bingkisan kepada masyarakat yang telah melaksanakan vaksinasi, " ungkap Kabidhumas.

    Lebih lanjut, Eko berharap dengan adanya vaksinasi ini dapat mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok masyarakat khususnya di Kota Palangka Raya.

    "Kami berpesan kepada masyarakat yang telah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, " tutupnya.

    Palangka Raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Rumkit Bhayangkara Kembali Salurkan Bansos...

    Artikel Berikutnya

    Brigpol Rochim Lakukan Pemeliharaan dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Konsekwen dan Profesional, Lembaphum Kalteng Dukung Wiyatno-Dodo Pilkada Kapuas
    Peringati HKGB ke-72, Ketum Bhayangkari: Istri Harus Jadi Support System Suami 
    Polda Kalteng Siap Amankan Pesta Demokrasi Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami